• HOME
  • CORPORATE PROFILE

CORPORATE PROFILE

Permintaan akan produk hygiene sekali pakai diperkirakan akan tumbuh pesat di negara-negara ASEAN yang didukung oleh pertumbuhan ekonomi yang tinggi dan perubahan gaya hidup yang disebabkan oleh peningkatan pendapatan nasional. Hal ini mendorong produsen produk hygiene untuk membangun fasilitas produksi baru dan memperluas fasilitas yang ada. Tingkat komponen dalam negeri mayoritas telah dilaksanakan oleh para produsen;
Toray Industries Inc (25% saham), Toray Advanced Materials Korea Inc (65% saham) dan Toray Indonesia (10% saham) menginisiasi PT Toray Polytech Jakarta (TPJ) untuk memasuki bisnis polypropylene spunbond non-woven dengan performa tinggi yang didirikan di September 2011 di Indonesia, dan memulai operasi dengan skala penuh pada April 2013. Kain polypropylene spunbond non-woven untuk produk hygiene terbuat dari polypropylene dengan mesin berteknologi tinggi yang di produksi dan dikirim sebagai bahan baku untuk industri pembuat popok, pembalut wanita, dan masker. Dengan kapasitas produksi tahunan sekitar 36.000 Ton, PT Toray Polytech Jakarta adalah pemasok spunbond nonwoven terbesar di Indonesia. Sebagai anggota Toray Group, PT Toray Polytech Jakarta berkomitmen untuk berkontribusi kepada masyarakat melalui penciptaan nilai baru dengan ide, teknologi, dan produk inovatif. Memiliki slogan “Innovation by Chemistry”, PT Toray Polytech Jakarta mempunyai misi yaitu :

As a member of Toray Group, PT Toray Polytech Jakarta is committed to Contributing to society through the creation of new value with innovative ideas, technologies and products. With the slogan "Innovation by Chemistry", PT Toray Polytech Jakarta has a mission:

- Untuk Pelanggan : Memberikan nilai baru melalui produk berkualitas tinggi dan layanan yang unggul
- Untuk Karyawan : Memberikan pekerjaan yang bermakna dan kesempatan yang adil
- Untuk Pemegang Saham : Mempraktikkan manajemen yang tulus dan dapat dipercaya
- Untuk Masyarakat : Membangun ikatan dan mengembangkan rasa saling percaya sebagai warga masyarakat yang bertanggung jawab

Mengacu pada VISION MAP 2030 dari Toray Advanced Materials Korea sebagai kantor pusat bisnis spunbond, terdapat pula empat nilai inti seperti bertindak secara proaktif (INITIATIVE), berpikir untuk menantang (CHALLENGE), bekerja secara efisien (SMART), dan menghormati orang lain dengan kerendahan hati dan sikap kehati-hatian (RESPECT) untuk realisasi dan pertumbuhan berkelanjutan.

Toray Group di Tangerang

Bisnis Industri Spunbond (Bukan Tenunan)
Permodalan 72,6 Juta USD
Kapasitas Produksi Mencapai 36.000 Ton per Tahun

Pemegang Saham

1. Toray Advanced Materials Korea Inc. (TAK) 65%
2. Toray Industries, Inc. 25%
3. P T Toray Industries Indonesia (TIN) 10%

Kantor Penjualan dan Pabrik

Factory

https://goo.gl/maps/CwqSFw5BMccqwutx5

Untuk informasi lebih lanjut tentang kami, silahkan hubungi :
PT Toray Polytech Jakarta,

>Alamat : Jl. Moh. Toha KM1 Pasar Baru Kota Tangerang Banten (15112)
Telephone : +62 (021) 2951 9000
Facsimile : +62 (021) 2952 9831

Kontak Kami